Bagi para penghuni yang ingin mengupgrade tampilan dapur menjadi lebih premium, kompor tanam stainless menjadi salah satu peralatan yang layak untuk dipertimbangkan. Tak hanya menampilkan kesan yang mewah saja, peralatan dapur ini juga memiliki material kuat, sehingga tetap fungsional untuk jangka panjang.

Cek Keunggulan Kompor Tanam Stainless
Pada dasarnya, menentukan perabot dapur akan lebih mudah jika mempertimbangkan berbagai aspek keunggulan yang dimilikinya. Hal ini juga berlaku bagi produk kompor tanam berbahan stainless steel.
Umumnya, kompor tanam memiliki desain yang menyatu dengan meja dapur, sehingga terkesan rapi dan efisien. Di samping itu, material stainless steel yang digunakan juga membantu dalam proses perawatan, sehingga area dapur tetap terlihat bersih dan higienis. Berikut keunggulan kompor tanam berbahan stainless yang layak untuk dipertimbangkan.
Lebih Modern dan Futuristik
Penggunaan kompor tanam dapat memancarkan kesan berkelas yang memperindah nuansa area dapur. Tak heran jika penggunaan alat ini selalu berhasil meningkatkan semangat memasak yang lebih hidup.
Tak kalah dengan kompor berbahan kaca, jenis kompor tanam stainless juga siap bersaing untuk uji pesona kilauannya. Hanya saja, pada kompor berbahan stainless steel tergantung pada hasil akhir dari perancangan dan polesannya.
Melansir dri kanal Youtube Yutuban Random, kompor tanam dari Rinnai yang mengusung bahan stainless steel terlihat mewah dan elegan. Dibandingkan model lain yang berbahan kaca, kompor lebih terlihat premium. Tatakan kompor cukup kuat yang terbuat dari material baja cor. Fitur yang disematkan juga lengkap, termasuk sensor kebocoran gas dan knop pengatur api.
Kuat dan Awet
Kompor berbahan stainless steel menjadi aset inventaris dapur yang awet dalam jangka panjang. Hal ini didukung oleh material kompor yang kokoh, tidak mudah rusak, dan tahan terhadap berbagi tekanan maupun suhu panas beresiko.
Di samping itu, kompor stainless juga tidak mudah penyok, sehingga awet untuk digunakan selama bertahun-tahun, tanpa efek perubahan yang besar. Kendati demikian, penting untuk diingat bahwa aspek tersebut juga didukung oleh proses perawatan dan pembersihan yang dilakukan secara rutin.
Kemudahan Metode Perawatan dan Pembersihan
Pada dasarnya faktor perawatan dan pembersihan turut menjadi aspek pertimbangan dalam memilih peralatan dapur, termasuk kompor tanam stainless. Dalam hal ini, kompor tanam dengan material stainless steel cenderung mudah dibersihkan, baik secara harian maupun berjangka.
Desain modern pada kompor tanam, dirancang secara khusus untuk memudahkan dalam perawatannya. Pabrik asal menyediakan desain kompor tanam yang canggih dan modern, sehingga kotoran tidak dapat masuk melalui berbagai celah.
Menawarkan Berbagai Fitur Penunjang
Kompor tanam memiliki berbagai fitur penunjang yang semakin melengkapi desain canggihnya. Dalam hal ini, kompor memiliki fitur khusus untuk memaksimalkan aspek keamanannya.
Sebagai contoh, adanya fitur thermocouple pada kompor tanam yang memastikan tabung gas dapat terkunci, sat api pada burner tiba-tiba menjadi padam. Hal ini bertujuan untuk menghindari resiko kebocoran maupun kebakaran.
Selanjutnya, ada pula fitur child lock safety yang berguna untuk menghindari musibah, saat si kecil berusaha mengoperasikan peralatan ini. Selain itu, terdapat fitur sealed double ring burner yang mampu mencegah kotoran masuk ke area dalam kompor.
Kompor tanam stainless merupakan peralatan terbaik yang bisa diaplikasikan saat ingin mengupgrade tampilan dapur. Berbagai keunggulan yang ditawarkan menjadikan peralatan ini sebagai produk terbaik untuk menciptakan tampilan dapur modern sekaligus fungsional. /Siti